30 Juni 2009 Telkomsel pakai solusi Acision

Jakarta, Bisnis Indonesia – Acision membantu Telkomsel meluncurkan layanan SMS menggunakan solusi Acision Message Plus. Layanan yang disebut SMS Pro tersebut akan tersedia untuk semua pelanggan Telkomsel baik prabayar maupun pascabayar.

Siaran Pers Acision menyebutkan dengan solusi itu, maka operator telekomunikasi tersebut selalu siap menangani SMS dengan trafik yang mencapai jutaan SMS setiap hari.

“Operator harus mengantisipasi kemungkinan pertumbuhan volume SMS. Solusi Acision Message Plus mendukung operator untuk inovatif dan mengambil langkah strategis dalam menarik minat pelanggan,” bunyi siaran pers itu kemarin. (BISNIS/ROY)

0 komentar: