16 Februari 2009 Pembayaran Tagihan TELKOMVision Melalui e-Channel BCA

Koran Tempo, BCA Kukuhkan diri sebagai payment settlement agent terkemuka dengan kelengkapan produk dan layanan perbankannya.

Pembayaran tagihan bulanan TELKOMVision kini dapat dilakukan dengan mudah dan cepat melalui seluruh layanan electronic channel BCA seperti ATM BCA, m-BCA, klikBCA, BCA by Phone, dan EDC Bizz. Sementara untuk pembelian voucher isi ulang TELKOMVision saat ini baru dapat dilakukan melalui ATM BCA. Kemudahan pembayaran dan pembelian voucher TELKOMVision tersebut terwujud setelah TELKOMVision dan BCA menandatangani kesepakatan kerja sama, Senin pekan lalu, di Jakarta.

Direktur Utama TELKOMVision Rahadi Arsyad mengatakan bahwa kerja sama antara BCA dan TELKLOMVision ini akan memudahkan bagi pelanggan TELKOMVision yang tersebar di seluruh Indonesia untuk melakukan pembayaran tagihan bulanan maupun untuk membeli voucher prabayar melalui e-channel BCA.

“Kerja sama ini juga merupakan upaya kami untuk makin meningkatkan pelayanan kepada konsumen. Terutama kemudahan dalam hal pembayaran tagihan maupun pembelian voucher melalui jaringan e-Channel BCA,” kata Rahadi usai melakukan penandatangan kerjasama.

Sementara itu, Senior General Manager BCA Stephen Liestyo menuturkan bahwa kerjasama dengan TELKOMVision ini semakin mengukuhkan BCA sebagai payment settlement agent terkemuka di tanah air. “Kerjasama ini sama-sama menguntungkan dan kami yakin, banyak nasabah BCA yang juga menjadi pelanggan setia TELKOMVision,” ujar Stephen.

Lebih lanjut Stephen mencontohkan pelanggan yang ingin melakukan transaksi pembayaran tagihan TELKOMVision melalui KlikBCA, pelanggan dapat memilih jenis pembayaran ‘Telkom’. Setelah itu, pelanggan diminta untuk memasukkan nomor ID Pelanggan TELKOMVision. Secara otomatis, jumlah yang harus dibayarkan akan muncul. “Sangat mudah, cepat dan praktis,” jelas Stephen.

Sementara itu untuk pembelian voucher atau isi ulang voucher TELKOMVision saat ini baru dapat diakses melalui ATM BCA. Pembelian voucher tersebut belum online seperti fasilitas pembelian pulsa isi ulang pulsa produk Telkom lainnya. Kode voucher akan muncul pada struk transaksi sebanyak 12 digit. Nah, setelah mendapat kode voucher, pelanggan tinggal mengirim SMS ke nomor 08111880880/08111772772 dengan format SMS *no smart card*koce voucher*kode peket#, untuk mengaktifkan voucher yang sudah dibeli tadi.

TELKOMVision merupakan televisi berbayar pertama di Indonesia yang menerapkan sistem prepaid. Pada awalnya TELKOMVision hadir di daerah-daerah dengan kelengkapan antena parabola yang besar. Saat ini, anak perusahaan Telkom ini tengah mengembangkan marketnya ke masyarakat kota. Untuk menyesuaikan dengan kondisi kota yang area cukup terbatas, TELKOMVision kini hadir dengan antena parabola yang cukup kecil.

Untuk memberikan kebebasan bagi pelanggannya, TELKOMVision memberikan berbagai paket pilihan yang dapat dinikmati secara prepaid maupun postpaid. Untuk mengisi ulang, juga disediakan voucher dari nominal yang kecil sampai yang besar, mulai dari Rp 60 ribu dan seterusnya.*

0 komentar: